Senin, 06 Agustus 2012

Latihan Berat Membuat Tubuh Atlet Ini Tumbuh Sirip

Headline

dailymail.co.uk

London - Latihan fisik yang berat dan intensif membuat atlet-atlet papan atas mengalami perubahan bentuk tubuh yang ekstrem, seperti yang dialami perenang Italia dan pebalap sepeda Jerman.
Otot di bawah bahu Fabio Scozzoli terlihat mengembang dan terlihat seperti sayap, saat ia tampil di cabang renang 100 meter gaya dada di Aquatics Centre, London, akhir pekan lalu. Begitu besarnya otot di bawah bahu perenang Italia itu, koleganya di cabang renang bercanda dengan mengatakan ia menumbuhkan sirip.

Meski terlihat mengesankan, lengan yang sangat besar itu ternyata tak cukup untuk membantunya meraih gelar. Perenang berusia 23 tahun itu hanya menempati posisi ketujuh pada putaran final.
Jika Scozzoli memiliki gumpalan otot di bawah lengannya, maka pebalap sepeda asal Jerman, Robert Forstemann dan Andre Greipel mengembangkan paha atasnya menjadi dua kali lipat dari ukuran betisnya.

Begitu besarnya otot kuadrisep keduanya, profil kaki kedua pebalap sepeda itu terlihat tidak seimbang, seolah-olah ribuan rebah menancapkan sengatnya di paha atas mereka. Pebalap asal Selandia Baru, Greg Henderson, mengomentari koleganya sambil mengunggah foto Greipel dan Forstemann lewat Twitter.

Seperti dinukil dari Daily Mail, Henderson berkomentar, "Awalnya Anda mengira Greipel punya kaki yang besar. Ada persaingan di tim Jerman hari ini. Greipel kalah."
Besarnya otot paha Forstemann membuat otot paha Greipel terlihat mungil. Padahal, jika dibandingkan dengan kaki orang biasa, milik Greipel jelas terlihat sangat besar.