Seorang wanita bertubuh kerdil di India baru-baru ini mengklaim dirinya
sebagai yang paling tua di dunia. Zeenat Bi mengaku berusia 113 tahun
dan akan berusaha mendapatkan pengakuan dari Guinness World Records.
Saat ini rekor manusia kerdil paling tua sedunia adalah Lowell Deforest
Mason yang berusia 74 tahun pada Februari 2012. Sementara itu pemerintah
setempat Bhopal di India menyatakan usia Zeenat hanya 101 tahun. Namun
wanita setinggi 3 kaki (91 cm) itu bersikukuh dirinya lebih tua 12 tahun
dari data resmi.
Jika Zeenat benar berusia 113 tahun maka artinya ia lahir pada masa
pemerintahan Ratu Victoria yang memegang gelar "Empress of India". Ia
mengaku mengingat kehidupan di India saat di bawah kekuasaan Inggris.
Saat itu Nawab (Pangeran India) masih memegang pengaruh besar dalam
kehidupan sehari-hari.
"Saya begitu tua dan telah melihat kota ini tumbuh bersama. Aku ingat
saat-saat pendudukan Inggris, seluruh kota hampir semuanya hutan. Hanya
ada pohon-pohon sejauh mata memandang," tutur Zeenat. "Saya bahkan ingat
ketika Inggris memperkenalkan roti Inggris di kota untuk pertama
kalinya. Rasanya penuh sensasi karena orang-orang belum pernah makan
sebelumnya."
Wanita yang ingin sekali bertemu aktor Bollywood Salman Khan
ini selama hidupnya tidak pernah menikah. Ia menderita katarak dan
penyakit penurunan kalsium yang hidup hanya mengandalkan gaji pensiun.
"Pemerintah sama sekali tidak mempedulikannya. Semua orang hanya
menggunakannya untuk tujuan pamer," keluh Abrar Muhammad Khan, pria yang
menjaga Zeenat.