Rabu, 01 Agustus 2012

Bukan Hanya Menara Pisa, Colosseum Sekarang Juga Miring

 
Colosseum Roma. Di sini dulu para gladiator mempertahankan nyawa mereka. Kini sisi selatan collosseum itu miring sampai 40 derajat dibandingkan dengan bagian utaranya. Pihak berwenang tengah menyelidiki apakah Colosseum Roma itu perlu perbaikan mendesak atau tidak.

Para ahli pertama kali memperhatikan kemiringan pada bagian selatan bangunan kuno tersebut setahun lalu dan terus melakukan pemantauan selama beberapa bulan, kata direktur monumen yang berusia 2.000 tahun itu, Rosella Rea, dalam satu artikel yang disiarkan di harian Italia, Corriere della Sera, Minggu (29/7).

Menara Miring Pisa, objek wisata lain yang paling menarik di Italia, dibuka kembali tahun 2011, setelah ditutup selama lebih dari satu dasawarsa, sementara para insinyur bekerja untuk mencegahnya tumbang dan membuatnya aman buat pelancong.

Rea telah meminta La Sapienza University di Roma dan Institut Geologi Lingkungan Hidup (IGAG) untuk melakukan studi mengenai fenomena tersebut. Penyelidikan diperkirakan berlangsung selama satu tahun.

Pemeriksaan juga telah dimulai untuk mengamati dampak yang mungkin ditimbulkan oleh lalulintas di jalan sibuk di dekatnya terhadap monumen itu.

Profesor Giorgio Monti, dari Fakultasi Teknologi Konstruksi di La Sapienza University, memperingatkan mungkin ada retakan di bagian bawah ampiteater tersebut. “Mungkin terjadi retakan di dalam potongan beton tempat landasan Colosseum itu, yang mirip donat oval setebal 13 meter,” kata Profesor Monti kepada surat kabar tersebut.

Ia mengatakan, campur tangan perlu dilakukan jika keprihatinan itu terbukti Namun ia mengatakan terlalu dini untuk menilai apa jenis campur tangan yang paling cocok.

Colosseum itu, yang terkenal karena menjadi ajang bergelimang darah para gladiator pada jaman Kekaisaran Romawi, menarik ratusan ribu wisatawan dan biasanya dipenuhi pengunjung.



sumber